SELAMAT DATANG DI SITUS RESMI DINAS KETENAGAKERJAAN KOTA BALIKPAPAN | SELURUH PELAYANAN DINAS KETENAGAKERJAAN GRATIS

Peningkatan Jejaring Perluasan Kesempatan Kerja bagi Tenaga Kerja Mandiri (TKM) Pemula

Tuesday - 31 Oktober 2023 - Dibaca: 319 kali

Halo sahabat naker.

Kementerian Ketenagakerjaan RI Direktorat Jenderal Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja Balai Perluasan Kesempatan Kerja Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara bersama Dinas Ketenagakerjaan Kota Balikpapan melaksanakan kegiatan Peningkatan Jejaring Perluasan Kesempatan Kerja bagi Tenaga Kerja Mandiri (TKM) Pemula Tahun 2022.

Kegiatan yang dilaksanakan di Garuda Ballroom Hotel Horison Sagita Kota Balikpapan ini diawali dengan sambutan dari Subkoordinator Penyelenggaraan Tenaga Kerja Mandiri, Bpk Syamsul Arifin, S.E.,M.M lalu dilanjutkan oleh sambutan selamat datang sekaligus pembukaan oleh Kepala Bidang Penempatan dan Perluasan Kerja Dinas Ketenagakerjaan Kota Balikpapan, Bpk Yudiarso S.Sos. 

Kegiatan berlangsung selama 3 hari yaitu pada tanggal 30 Oktober - 01 November 2023 diikuti oleh sebanyak 34 Peserta yang merupakan Ketua Kelompok/Perwakilan Kelompok TKM penerima bantuan melalui aplikasi Bizhub Siap Kerja yang berasal dari Kota Balikpapan, Samarinda dan Kabupaten Penajam Paser Utara.

Narasumber hari pertama diisi oleh Dinas Ketenagakerjaan Kota Balikpapan dengan materi kebijakan Pemerintahan dalam Perluasan Kesempatan Kerja oleh Kepala Bidang Penempatan dan Perluasan Kerja Bpk Yudiarso, S.Sos dan dilanjutkan dengan pemaparan materi success story oleh Owner Cake Salakilo, Ibu Riswah Yuni, S.M.

Melalui kegiatan Peningkatan Jejaring ini dimaksudkan untuk menyamakan persepsi terkait informasi TKM guna mensukseskan program Perluasan Kesempatan Kerja Kementerian Ketenagakerjaan, Balai Perluasan Kesempatan Kerja Kendari dengan tujuan mengetahui kondisi/kendala yang dihadapi peserta TKM selama menjalankan usaha atau pekerjaan dari bantuan TKM yang diterima, sebagai forum untuk menjalin mitra dengan stakeholder atau pihak tertentu yang ada didaerah masing-masing dan memberikan informasi perihal TKM Pemula.